TEMBOK YA'JUJ MA'JUJ | DAJJAL | YA’JUJ DAN MA’JUJ | al jassasah | wasiat ali bin abi thalib kepada hasan | hilal awal bulan romadhon | bid'ah maulid | bid'ah tahlilan

Jumat, 07 Februari 2014

Rahasia

Rahasia (1)
Bismillahirrohmaanirrohiim.
Seorang Mukmin dalam keadaan apapun harus menjaga dirinya atas kehambaannya sebagai hamba Allah swt. Setiap Mukmin tidak lepas dari setiap tingkah duniawian yang akan ia hadapi baik itu dalam keadaan senang maupun susah, baik itu faktor dari dalam dirinya sendiri maupun dari faktor yang berasal dari luar diri
nya. Dalam keadaan demikian haruslah selalu ia tanamkan sikap berhati-hati akan kesalamatan dirinya dunia maupun akherat. Keadaan apapun juga harus mawas diri dari hal-hal yang akan merugikannya didunia maupun di akherat kelak.Dalam segala keadaan seorang Mukmin haruslah memutlakkan dirinya atas kehambaan-nya ke Allah swt. Dengan mengikuti Aturan Allah baik dalam al-Quran maupun tuntunan melalui sunnah Sayyidina Rosullah Muhammad Shollallahu'alaihi Wasallam.
Menurut Syekhuna Abdul Qodir Jaelani qs, Tiga hal mutlak bagi seorang Mukmin atas dirinya dalam keadaan apapun yaitu :
1. Harus menjaga perintah-perintah Allah.
Yaitu harus menjaga diri agar melaksanakan perintah-perintah Allah swt baik itu berasal dari Al-Quran maupun dari sunnah Rosulullah saw.
2. Harus menghindar dari segala yang haram.
Yaitu Harus menjaga diri agar dapat menjauhi dari hal-hal yang dilarang oleh Allah dan Rosulullah saw.
3. Harus ridho dengan takdir Allah Swt.
Yaitu Harus ridho dengan ketentuan Allah swt terhadap hamba-Nya.

Seorang Mukmin minimal memiliki tiga hal ini, memutuskan hidup untuk ini dan berbicara dengan diri sendiri tentang hal ini serta mengikat organ-organ tubuhnya dengan hal ini pula.
Wallahua'lam.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar